Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar kegiatan peran penyandang disabilitas dalam Penanggulangan Bencana (PB). Di dukung oleh Program SIAP SIAGA (Kemitraan Australia-Indonesia untuk Manajemen Risiko Bencana), kegiatan ini sekaligus menjadi ajang perayaan Hari Disabilitas Internasional (HDI) dan peringatan satu tahun berdirinya Unit Layanan Disabilitas (ULD) NTB.






